Jika kamu bilang: Sesungguhnya para penyembah kubur meyakini bahwa Allah sajalah yang sanggup memudharatkan dan memberi manfaat, kebaikan dan keburukan hanya di Tangan-Nya. Dan jikalau mereka minta pertolongan dengan orang mati hanyalah agar orang-orang mati itu melancarkan permintaan mereka dari Allah Ta’aala.
Saya bilang: Seperti itulah dahulu orang-orang Jahiliyah. Dahulu mereka mengetahui bahwa Allah satu-satunya yang memberi manfaat dan memudharatkan, dan bahwasanya kebaikan dan keburukan hanya di Tangan-Nya, melainkan mereka beribadah kepada berhala agar berhala tersebut mendekatkan diri-diri mereka kapada Allah dengan sedekat-dekatnya sebagaimana yang telah Allah ceritakan di dalam kitab-Nya yang mulia.
Durrun Nadhiidh, Muhammad bin Ali Syaukani (1173-1250)
Jafar Salih, حفظه الله تعالى