KAMIS PAGI – 7 NOVEMBER / 5 JUMADAL UULA
Dengan izin Allah, alhamdulillah terbuka kembali program 7 wakaf di bulan oktober 2024, yaitu :
- 3 sumur bor
- pengaliran sungai via jaringan pipa
- pembangunan Masjid Ds Toya
- pembebasan lahan Rumah Tahfizh
- perbaikan tempat wudhu Masjid
===============================
BANK SYARIAH INDONESIA
konfirmasi (tidak wajib) :
0838-0662-4622
———————————-
Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Al Bazzar (ref. Shohiihul Jaami’ no. 3602), Rosulullah shollallahu ‘alayhi wa sallam bersabda, “Ada tujuh hal yang pahalanya akan tetap mengalir bagi seorang hamba padahal dia sudah terbaring dalam kuburnya setelah wafatnya (yaitu) :
1️⃣ Orang yang mengajarkan suatu ilmu,
2️⃣ Mengalirkan sungai
3️⃣ Menggali sumur
4️⃣ Menanamkan kurma
5️⃣ Membangun masjid
6️⃣ Mewariskan mushaf
7️⃣ Meninggalkan anak yang memohonkan ampun buatnya setelah dia meninggal.
———————————
1️⃣ Sumur Bor : Pesantren Darus Syifa, Desa Tirtanadi, Labuhan Haji, Lombok Timur. .. Jumlah terdampak : 330 santri dan 57 staff pengajar. Sumber air saat ini dari sumur dangkal dengan debit air sangat terbatas sehingga tidak mencukupi kebutuhan harian para santri dan para pengajar.
2️⃣ Sumur Bor : Musholla Ummu ‘Aisyah, Ds Dayan Rurung Barat, Sembalun Bumbung, Lombok Timur. Jumlah terdampak : 150 jiwa warga sekitar musholla dan 34 santri TPQ. Sumber air saat ini dari mata air melalui jaringan pipa. Qoddarallah, debit mata air mengecil sehingga warga antri menunggu giliran, dan saat musim hujan, jaringan pipanya kerap hanyut terbawa banjir.
3️⃣ Sumur Bor : Dusun Aik Jambek, Desa Kuripan Selatan, Lombok Barat. Jumlah terdampak : 350 jiwa. Sumber air saat ini dari sebuah sumur yang lumayan jauh dari dusun, sehingga sebagian warga terpaksa membeli air. Mayoritas warga adalah buruh lepas dengan kondisi ekonomi di bawah rata-rata.
Ke 3 Sumur bor di atas akan dilengkapi insyaa Allah dengan mesin sumur, toren, menara toren, filter dan meter listrik.
=======
4️⃣ Mengalirkan Sungai Melalui Jaringan Pipa : Dusun Keroak, Desa Lenek Daya, Lombok Timur. Jumlah terdampak : +/- 1,150 jiwa. Warga selama ini mengalami kesulitan air bersih baik di musim panas maupun di musim hujan. Upaya membuatkan sumur bor sudah dilakukan, setelah sebulan pengeboran qoddarallah terkendala kondisi tanah yang bebatuan di kedalamannya. Opsi berikutnya dan didukung oleh kepala desa, yaitu insyaa Allah mengalirkan air bersih dari mata air sungai yang berjarak 2 Km (2,000 meter) dari dusun via jaringan pipa jenis HDPE dan mesin pompa.
=======
5️⃣ Pembangunan Masjid Assunnah di Ds Toya, Aikmel, Lombok Timur – (Wakaf Tahap 1) .. Bangunan lama masjid qoddarallah mengalami kerusakan struktur yang cukup parah pada dinding dan atap masjid sehingga bisa membahayakan jama’ah masjid. Oleh karena itu, bangunan masjid yang lama dirobohkan dan kemudian insyaa Allah dibangun bangunan masjid yang baru yang insyaa Allah lebih luas mengingat semakin bertambahnya jumlah jama’ah dan juga kajian-kajian ilmiah bagi ummahaat, serta tempat mengaji para santri.
=======
6️⃣ Pembebasan lahan dan bangunan : Rumah Tahfizh, Darul Hijrah, Dasan Bongkot, Lombok Timur – (Wakaf Tahap 2) .. Insyaa Allah akan dibangun Rumah Tahfizh yang akan dibina oleh asaatidzah dari Assunnah Lombok. Selain Rumah Tahfizh, lahan tsb saat ini sudah digunakan untuk paud Al Mufidah dengan 71 santri dan 7 pengajar dan dibina oleh asaatidzah dari Assunnah Lombok. Insyaa Allah ilmu Alqur’an yang dipelajari dan dihafal oleh para santri paud dan Rumah Tahfizh akan menjadi amal jariyah yang melimpah bagi para muhsinin dan muhsinah. Rosulullah shollallahu ‘alayhi wasallam bersabda, “sebaik-baik orang di antara kalian adalah yang belajar Alqur’an dan mengajarkannya..” (HR. Al Bukhari no. 5027)
====
7️⃣ Perbaikan Tempat Wudhu Masjid Assunnah Suralaga, Lombok Timur .. Masjid Assunnah Suralaga merupakan salah satu masjid sunnah terbesar di Lombok Timur.
====
Semoga Allah memberikan kemudahan, aamiin. Pelaksana : Assunnah Peduli Lombok.
———————————-
Dengan demikian, total nilai ke 7 wakaf tsb diatas mencapai Rp. 616 juta.
============
● 6 Nov – pkl. 05.00 wib : Rp. 206.0 Juta
—————————–
● tambahan INFAQ : Rp. 5.0 Juta
—————————–
● 7 Nov – pkl. 05.00 wib : Rp. 211.0 Juta
==========
BANK SYARIAH INDONESIA
no. rekening : 748 000 9996
an. AL ILMU INFAQ
konfirmasi (tidak wajib) :
0838-0662-4622
———————————-
Rosulullah shollallahu ’alaihi wa sallam bersabda:
.من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه.
“Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” [ HR. Muslim no. 1893 ]
FAQ :
● Menghadiahkan Pahala Sedekah Untuk Teman Karib Yang Sudah Meninggal
● Siapa Saja Dari Ummat Islam Yang Bisa Dihadiahkan Pahala Sedekah..?
● Tentang MASJID dan MUSHOLLA, klik : https://youtu.be/JN2lbD4KMe4
Jazaakumullahu khoyron wa baarokallahu fiikum.