Rosulullah shollallahu ‘alayhi wasallam bersabda,
“Semoga Allah merahmati orang yang :
– mudah dalam menjual,
– mudah saat membeli, dan
– mudah dalam menagih hutang..”
(HR. Al Bukhori)
● mudah dalam menjual dengan tidak mengambil keuntungan yang menyusahkan pembeli.
● mudah dalam membeli dengan tidak menawar dengan tawaran yang menyusahkan penjual.
● mudah dalam menagih hutang, dengan memberi tangguh bagi yang sulit bahkan ia memaafkan.
Dalam riwayat Ibnu Hibban, “Mudah dalam membayar hutang..” yaitu dengan tidak menunda nunda pembayaran hutang.
Penulis,
Ustadz Abu Yahya Badrusalam Lc, حفظه الله تعالى