689. Tj Bolehkah Shalat Istikharah Setelah Shalat ‘Ashar

689. BBG Al Ilmu – 271

Tanya:
Bolehkah sholat istikhoroh dilakukan setelah sholat ashar?.

Jawab:
Ust. M Abduh Tuasikal, حفظه الله

Ibnu Taimiyah rahimahullah masih bolehkan seperti itu namun amannya tidak dilakukan.

Tambahan:
Kalimat “amannya tidak dilakukan…” dikarenakan pada hadis tentang shalat istikharah sebagai berikut:

“Jika salah seorang di antara kalian berkehendak atas suatu urusan, hendaklah ia shalat dua rakaat yang bukan wajib, kemudian ia berdoa…..”

Berdasarkan kalimat ini, sebagian ulama menyimpulkan bahwa melakukan istikharah tidak harus dengan shalat
khusus, tapi bisa dengan semua shalat sunah. Artinya, seseorang bisa melakukan shalat rawatib, dhuha, tahiyatul masjid, atau shalat sunah lainnya, kemudian setelah shalat dia membaca doa istikharah.

Imam An-Nawawi mengatakan:
“Teks hadis menunjukkan bahwa doa istikharah bisa dilakukan setelah melaksanakan shalat rawatib, tahiyatul masjid, atau shalat sunnah lainnya.”
(Bughyatul Mutathawi’, Hal. 45)

والله أعلم بالصواب
Sumber:
http://www.konsultasisyariah.com/tata-cara-shalat-istikharah/#

»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan link kajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter yang Anda miliki. Semoga Allah Subhaanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.