Ustadz Ibnu Mukhtar, حفظه الله تعالى
Segala puji hanyalah milik Allah. Sholawat dan salam untuk Rosulullah. Amma Ba’du!
Saudaraku seislam yang saya muliakan, banyak orang merasa takut menghadapi masa depannya. Takut tak mendapatkan pekerjaan, takut tak mendapatkan pasangan, takut tak mendapatkan anak, takut hidup dalam kesempitan, dan berbagai ketakutan lainnya. Dan sebagaimana manusia lainnya, seorang muslim pun tak luput mendapatkan ujian rasa takut seperti itu.
Saudaraku seislam yang saya sayangi, banyak hal yang bisa dilakukan seorang muslim untuk mengatasi rasa takut menghadapi masa depannya. Di antaranya :
Pertama, yakinilah bahwa semua perkara itu telah ditakdirkan, apa pun yang Allah tetapkan semuanya akan terjadi tepat waktu tepat sasaran, tak akan pernah meleset sedikit pun.
Kedua, Jangan panjang angan-angan, tetapi fokuslah untuk meraih keselamatan akhirat. Ingat hidup di dunia ini hanyalah sementara sedangkan akhirat itu lebih baik dan lebih kekal.
Ketiga, bersungguh-sungguhlah dalam perkara yang bermanfaat dan mohonlah selalu bantuan dan pertolongan Allah dalam semua urusan.
Keempat, perbaguslah kualitas takwa dan tawakkal agar Allah selalu bersama kita. Jika Allah bersama hamba-Nya, maka Dia akan selalu membela, menjaga dan memimpinnya.
Kelima, banyak berdoa dan mengingat-Nya, tak lengah mensyukuri nikmat-Nya, dan selalu menjauhi dosa-dosa dan kelalaian demi mengagungkan-Nya.
Keenam, jangan pernah sembarangan/asal-asalan dalam memilih teman, sahabat apalagi pasangan hidup. Bersahabatlah dengan orang yang selalu menginspirasi & membantumu menjadi orang sholeh bukan dengan orang yang mendukung kesalahanmu atau menghalangimu dari kesholehan
Demikian dapat disampaikan
Ya Allah, jadikanlah seluruh perkara yang Engkau tetapkan bagi kami adalah ketetapan yang membawa kebaikan untuk kami, aamiin
Wa shollallohu wa sallama ‘alaa Nabiyyinaa Muhammad