Category Archives: Ahmad Zainuddin Al Banjary

Kisah DO’A Laylatul Qodar

Syaikh ‘Abdurrozzaq bin ‘Abdil Muhsin al-‘Abbad hafizhohumallah bercerita bahwa pada suatu malam ke 27 Ramadhan (malam yang sangat diharapkan terjadinya lailatul qodar), beliau bersama Bapak serta Kakek ingin pergi ke masjid Nabawi untuk sholat malam pada malam itu, kemudian ketika keluar rumah menuju mobil, beliau mendengar suara musik yang begitu keras dinyalakan oleh anak-anak muda, kemudian beliau mendekati mobil tersebut dan mengatakan kepada mereka:

“Wahai para pemuda, jika kalian tidak sanggup untuk mengisi malam ini dengan ibadah, maka mohon dimatikan suara yang begitu keras ini..”

Akhirnya mereka mematikannya, kemudian syaikh mengatakan:

“Hendaknya malam ini kalian memperbanyak mengucapkan

اللهم إنك عفو تحب العفو فاعف عني

Allaahumma innaka ‘Afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘annii
(Ya Allah sungguhnya Engkau Maha Pengampun, Engkau suka memberi ampunan, maka ampunilah daku).

Lalu seorang yang dekat syaikh mengatakan, “saya belum hafal..”,

Lalu syaikh mengulangi kedua kalinya, lalu si pemuda ini akhirnya dapat melafazhkannya.

Setelah enam tahun, Syaikh ‘Abdurrozzaq hafizhohullah ceramah di sebuah kota, kemudian setelah ceramah ada seorang pemuda yang berjenggot dan dari wajahnya terlihat ia ahli keta’atan kepada Allah, pemuda ini berkata:

“Syaikh ingatkah engkau kepada para pemuda yang engkau peringatkan untuk mematikan musik di malam ke 27 Ramadhan, lalu engkau mengajari mereka do’a lailatul qodar, maka semenjak malam itu saya selalu membacanya dan akhirnya Allah Taala membencikan maksiat-maksiat di dalam hatiku, Alhamdulillah akhirnya aku kembali ke jalan-Nya”.

Wahai Saudaraku sebarkanlah DO’A ini..! di hari-hari mulia ini, semoga yang membacanya akan melihat kebaikan BAIK DI DALAM RAMADHAN ATAU DI LUAR RAMADHAN:

اللهم إنك عفو تحب العفو فاعف عني

Allaahumma innaka ‘Afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘annii
(Ya Allah sungguhnya Engkau Maha Pengampun, Engkau suka memberi ampunan, maka ampunilah daku).

Ditulis oleh,
Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary Lc,  حفظه الله تعالى

ARTIKEL TERKAIT
Mutiara Salaf – KOMPILASI ARTIKEL

 

Jadwal Pendidikan Anak…

Jadwal Pendidikan Anak

Umur 0-6 tahun:
1. Belajar Huruf Hijaiyyah dan Membaca Alquran.
2. Belajar menghafal surat pendek
3. Belajar mengucapkan kalimat tauhid
4. Belajar Tata cara berwudhu dan tayammum
5. Belajar Tata shalat
6. Belajar Adab dan doa serta dzikir keseharian

Umur 7-12 tahun
1. Memperlancar Bacaan Alquran
2. Menambah hafalan Alquran secukupnya
3. Menambah hafal doa dan dzikir pagi dan petang
4. Belajar Adab bergaul
5. Belajar Mandi Junub
6. Belajar menulis Arab
7. Belajar Akidah Al Ushul Ats Tsalatsah (Tiga Landasan Akidah Islam)

Umur 13-15
1. Mengkhatamkan hafalan Alquran jika mampu/ 15 juz Alquran
2. Belajar Bahasa Arab, berbicara membaca.
3. Menghafal hadits Arbain Nawawi
4. Memperajari/menghafal Kitab Tauhid
5. Mempelajari Matan Al Ghayah Wat Taqrib (fikih Syafii)

Umur 16-18
1. Melanjutkan hafalan Alquran dan atau memperlancarnya
2. Menghafal Hadits Umdatul Ahkam
3. Melanjutkan mempelajari Matan Al Ghayah Wat Taqrib. (Fikih Syafii)
4. Mempelajari Al Aqidah Al Wasithiyyah

Ditulis oleh,
Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary Lc, حفظه الله تعالى

(Twitter @Ahmadzainuddins)

Punya Anak Tapi Seperti Tidak Punya Anak..?!

Anakmu sekolah sekitar 4-8 jam…

masih tersisa waktu dalam sehari sekitar 16-20 jam untukmu sebagai orangtuanya…

untuk walau sekedar makan bersama

untuk walau sekedar bersenda gurau bersama

untuk walau sekedar mengusap keringat di dahinya

untuk walau sekedar menemani tidurnya

untuk walau sekedar memperhatikan perkembangan fisik dan sifat anakmu

Belum lagi yang lebih, lebih dan lebih penting dari itu semua!?!

Memperhatikan Akidahnya

Memperhatikan Ibadahnya

Memperhatikan Keilmuan Agamanya yang jangankan Anakmu, Kamu sendiri haram untuk tidak tahu, seperti bacaan Al-Qur’an nya, masalah bersuci, masalah haid dan junub, dsb…

AYO PARA ORANGTUA;
RUBAHLAH GAYA HIDUPMU TERHADAP ANAK-ANAKMU….

LUANGKAN WAKTU LEBIH UNTUK MEREKA
INGAT ANAKMU TIDAK HANYA BUTUH SANDANG PANGAN DARIMU, TETAPI MEREKA LEBIH MEMBUTUHKANMU!

MASA PEKERJAAN, GADGET DAN SMARTPHONE, MEDSOS LEBIH KAMU PERHATIKAN DIBANDING DARAH DAGINGMU !!!
YANG MUNGKIN NANTINYA DIA LAH ANAKMU YANG MENDOAKANMU TATKALA ANDA SUDAH MENJADI HANYA SATU TULANG EKOR !!!

عن عائشة – رضي الله عنها – ، قالت : قال رسول الله – صلى الله عليه وآله وسلم – : ” إن أولادكم هبة الله لكم…” .

Aisyah radhiyallahu ‘anha berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Sesungguhnya anak-anakmu adalah Anugerah Allah bagi kalian…” HR. Hakim.

NB: Jangan jadikan anugerah tersebut malah menjadi siksa

NB: JANGAN JADI ORANGTUA YANG PUNYA ANAK TETAPI SEPERTI TIDAK PUNYA ANAK…!

Sungguh banyak orang yang ingin punya anak tetapi belum diberikan anugerah tersebut.

Ustadz Ahmad Zainuddin Lc, حفظه الله تعالى

Mengenali Contoh-Contoh Durhaka Kepada Orangtua…

Simak penjelasan Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary, Lc حفظه الله تعالى berikut ini : (tunggu hingga audio player muncul dibawah ini) :

BAGIAN PERTAMA

BAGIAN KEDUA

Dari pembahasan Kitab Al Kabaair, hari Sabtu tanggal 13 Oktober 2018 di Masjid Ar Rahmat, Slipi, Jakarta Barat.

Ikuti terus Telegram channel :
https://t.me/bbg_alilmu
https://t.me/aqidah_dan_manhaj
https://t.me/kaidah_ushul_fiqih

Istri Itu Nikmat Sayangilah Ia…

Mempunyai istri itu adalah nikmat…

Tidak ada yang bisa merasakan bahwa istri nikmat KECUALI orang yang tidak punya istri…
⚉    Yang ditinggal wafat istrinya, pasti sangat merasakan bahwa istri itu nikmat dan anugerah yang sulit kata-kata merangkainya…
⚉    Yang bercerai dengan istri padahal ia masih menyayanginya, pasti sangat merasakan bahwa ternyata istrinya lebih baik kebaikannya dibandingkan keburukannya.

Oleh karenanya ahibbati hafizhakumullah…
(Saudara-saudaraku sesama suami, semoga Allah selalu menjaga kita)
⚉  Sayangilah istrimu…
⚉  Ucapkanlah perkataan indah padanya
⚉  Romantislah dengannya… (bawa hadiah surprise kek sekali-kali!)
⚉  Pandangi dia dengan penuh cinta dan kasih sayang…
⚉  Jaga perasaannya…
⚉  Bantu pekerjaan rumahnya…
⚉  Cukupi keperluannya…

Mari kita laksanakan wasiat ini:

وَعَاشِرُوهُنَّ بِالْمَعْرُوفِ فَإِن كَرِهْتُمُوهُنَّ فَعَسَىٰ أَن تَكْرَهُوا شَيْئًا وَيَجْعَلَ اللَّهُ فِيهِ خَيْرًا كَثِيرًا

Artinya: “Dan bergaul-lah dengan mereka (para istri) dengan baik. Kemudian bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak.”  (QS. An Nisa: 19)

Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary Lc, حفظه الله تعالى.

Beda Batasan Aurat Wanita Muslimah Yang Boleh Terlihat Oleh Muslimah Lainnya dan non-Muslimah…

Simak penjelasan Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary, Lc حفظه الله تعالى berikut ini :

(tunggu hingga audio player muncul dibawah iniIkuti terus channel :
https://t.me/bbg_alilmu
https://t.me/aqidah_dan_manhaj
https://t.me/kaidah_ushul_fiqih

Kasus Abu Lahab : Seseorang Akan Disiksa Oleh Sesuatu Yang Ia Cintai Melebihi Daripada Keta’atannya Kepada Allah…

Simak penjelasan Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary, Lc حفظه الله تعالى berikut ini :

(tunggu hingga audio player muncul dibawah iniIkuti terus channel :
https://t.me/bbg_alilmu
https://t.me/aqidah_dan_manhaj
https://t.me/kaidah_ushul_fiqih

3. Hikmah Dalam Berdakwah… Faedah Ceramah Syaikh Pof. DR. Ibrahim ar Ruhaily…

Simak Ustadz Ahmad Zainuddin Al Banjary Lc, حفظه الله تعالى dalam rangkuman ceramah Syaikh Prof. DR. Ibrahim bin Amir Ar Ruhaily, حفظه الله تعالى berikut ini :

(tunggu hingga audio player muncul dibawah iniIkuti terus channel :
https://t.me/bbg_alilmu
https://t.me/aqidah_dan_manhaj

Simak Artikel Terkait (berikut ini):
1. Hakikat Hikmah – Faedah Ceramah Syaikh Prof. DR. Ibrahim Ar Ruhaily

2. Hikmah Dalam Menuntut Ilmu – Faedah Ceramah Syaikh Prof. DR. Ibrahim Ar Ruhaily

Daurah Syar’iyyah di Surakarta, Jawa Tengah pada Rabu, 22 Rabi’ul Akhir 1439 / 10 Januari 2018

Courtesy of Radio Rodja