SELESAI : Wakaf 4 Sumur Bor + Pembangunan 2 Musholla + Pengaliran Sungai

RABU PAGI – 08 MAR 2023 / 15 SYA’BAN 1444
.
alhamdulillah.. alladzii bini’matihi tatimmush-shoolihaat.. dengan pertolongan Allah, kami SUDAHI program wakaf kali ini..
.
➡➡ Rekening terus terbuka dan dana yang masuk setelahnya insyaa Allah akan dialokasikan untuk program wakaf berikutnya di bulan RAMADHAN 1444 insyaa Allah, yaitu :
– beberapa sumur bor
– pembangunan masjid
.
Jazaakumullahu khoyron wa baarokallahu fiikum kepada para muhsinin/muhsinah/donatur yang telah dengan ikhlas karena Allah berpartisipasi dengan sebagian hartanya, semoga menjadi amal jariyah dan naungan kelak dihari dimana tiada naungan selain naungan Allah Ta’ala..
.
===================================
.
alhamdulillah.. wash-sholaatu wassalaamu ‘alaa Rosulillah
.
Dalam HR. al-Bazzar (lihat Shohihul Jami’, no. 3602), Nabi shollallahu ‘alayhi wa sallam bersabda, ‘Ada tujuh hal yang pahalanya akan tetap mengalir bagi seorang hamba padahal dia sudah terbaring dalam kuburnya setelah wafatnya (yaitu) :
1️⃣
Orang yang yang mengajarkan suatu ilmu,
2️⃣
Mengalirkan sungai
3️⃣
Menggali sumur
4️⃣
Menanamkan kurma
5️⃣
Membangun masjid
6️⃣
Mewariskan mushaf atau
7️⃣
Meninggalkan anak yang memohonkan ampun buatnya setelah dia meninggal.

===================================
.
Pembuatan 4 sumur bor, masing-masing di wilayah krisis air bersih sbb :

1️⃣ Sumur Bor : Dusun Keroak, Lenek Daya, Lombok Timur. Lokasi sumur di Masjid Khairul Muhtar, sehingga air sumur insyaa Allah bisa dimanfatkan oleh sekitar 700 jiwa yang tinggal di sekitar masjid. Kedalaman sumur : 60 meter

2️⃣ Sumur Bor : Dasan Tundung, Sukadana, Lombok Timur. Lokasi sumur di Masjid Izharul Haq, sehingga air sumur insyaa Allah bisa dimanfatkan oleh sekitar 500 jiwa yang tinggal di sekitar masjid. Kedalaman sumur : 60 meter

3️⃣ Sumur Bor : Desa Gunung Malang, Pringgabaya, Lombok Timur. Lokasi sumur di PAUD Khaerul Ummah, sehingga air sumur insyaa Allah bisa dimanfatkan oleh puluhan santri dan sekitar 230 jiwa yang tinggal di sekitar PAUD. Kedalaman sumur : 30 meter

4️⃣ Sumur Bor : Dusun Blongas, Sekotong, Lombok Barat. Lokasi sumur di musholla Nurul Jannah, sehingga air sumur insyaa Allah bisa dimanfatkan oleh sekitar 250 jiwa yang tinggal di sekitar musholla. Kedalaman sumur : 30 meter

ke 4 sumur ini insyaa Allah akan dilengkapi dengan mesin pompa, toren, filter air dan pipa,  Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan.. 
.
===================================
.
Pembangunan dan perluasan 2 musholla (Masjid Ghoyru Jaami) dan 1 masjid jaami, masing-masing sbb :

5️⃣ Pembangunan Musholla Assunnah Al Iman, Gerung Timur, Lombok Timur – TAHAP 1

6️⃣ Perluasan Musholla SDI Imam Asy Syafi’i (assunnah), Pringgabaya, Lombok Timur. Dengan jumlah murid santri yang meningkat dan banyak kegiatan ibadah dilakukan di musholla, maka insyaa Allah musholla akan diperluas. TAHAP 1

7️⃣ Penyelesaian Pembangunan Masjid Assunnah Aisyah, Gubuk Montong, Lombok Timur

Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan.. 
.
===================================
.
8️⃣ Mengalirkan Sungai – Jaringan Pipa Air Bersih, Limbungan, Parigi, Lombok Timur – TAHAP 3 (FINAL)

Jumlah penduduk di dusun Limbungan sekitar 1,200 jiwa lebih, dengan keadaan perekonomian rata-rata menengah ke bawah dengan mata pencaharian sebagian besar adalah petani ladang atau sawah tadah hujan yang mereka bisa bercocok tanam hanya di musim penghujan saja dikarenakan air irigasi yang sangat minim. Jarak antara dusun dan mata air di hutan adalah sekitar 6 KM (6,000 meter) dan hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Pemerintah desa melalui Kepala Wilayah (Kawil) Dusun Limbungan sudah menyiapkan jaringan pipa PVC sepanjang 4 KM (4,000 meter), namun khusus di jalur yang melewati tebing curam dan bebatuan, mereka berharap bantuan berupa pipa air jenis HDPE yang lentur berdiameter 4” sepanjang 2 KM (2,000 meter) sehingga insyaa Allah lebih aman dan lebih kuat dari longsoran. Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan.. 
.
===================================
.
9️⃣ Pembebasan Lahan Masjid Sapit dan TPA, Suwela, Lombok Timur – TAHAP 2 (FINAL)

.
===================================
.
BANK SYARIAH INDONESIA (kode bank : 451)
no. rekening : 748 000 9996
an. AL ILMU INFAQ

konfirmasi (tidak wajib) :
0838-0662-4622

=========

jazaakumullahu khoyron kepada para muhsinin/donatur yang telah dengan tulus menyisihkan sebagian hartanya, semoga menjadi amal jariyah.
.
silahkan share ke kerabat, teman, dll karena terdapat juga pahala bagi orang yang menunjukkan jalan kebaikan.
.
Rosulullah shollallahu ’alaihi wa sallam bersabda:

.من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه.

“Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” [ HR. Muslim no. 1893 ]
.
.
Semoga Allah ‘azza wa Jalla senantiasa mudahkan urusan kita bersama… Aaamiiin

FAQ :
Menghadiahkan Pahala Sedekah Untuk Teman Karib Yang Sudah Meninggal
Siapa Saja Dari Ummat Islam Yang Bisa Dihadiahkan Pahala Sedekah..?
● Tentang MASJID dan MUSHOLLA, klik : https://youtu.be/JN2lbD4KMe4

 

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan link kajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter yang Anda miliki. Semoga Allah Subhaanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.