Mari Terus Belajar

Bedakan antara :
* berdakwah,
* mengingkari kemungkaran, dan
* mengubah kemungkaran.

● Berdakwah itu ketika kita mengajak kepada kebaikan dan memperingatkan dari kemungkaran.

● Mengingkari kemungkaran itu ketika ada perbuatan haram yang dilakukan atau ada kewajiban yang ditinggalkan, lalu kita mengingkarinya.

● Mengubah kemungkaran itu ketika kita berusaha menghilangkan kemungkaran yang sedang terjadi.

– Dalam berdakwah, yang penting kita tahu bahwa yang kita sampaikan sesuai dengan dalil.

– Dalam mengingkari kemungkaran, kita harus tahu bahwa yang kita ingkari adalah kemungkaran, bahwa pelaku benar-benar melakukannya, dan bahwa pengingkaran itu tidak menimbulkan kemungkaran yang lebih besar.

– Adapun mengubah kemungkaran, maka ini hanya untuk mereka yang punya kapasitas dalam melakukannya.. karena kalau tidak demikian, maka itu akan menimbulkan kekacauan dan kegaduhan.

[Faidah dari Syeikh Al-Utsaimin -rohimahullah- dalam Syarah Riyadhus Sholihin]

Diterjemahkan oleh,
Ustadz Dr. Musyaffa’ Ad Dariny MA, حفظه الله تعالى

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan link kajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter yang Anda miliki. Semoga Allah Subhaanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.