Kabar Gembira Bagi Yang Takut Kepada Allah

Ibnu_Mukhtarہﮩ

Segala puji hanyalah milik اللّـﮧ. Sholawat dan salam untuk Rosululloh. Amma ba’du!

Saudaraku seislam yang saya muliakan, inilah di antara kabar gembira bagi yang takut kepada اللّـﮧ Ta’aala :

وَأَمَّا مَنْ خَافَ مَقَامَ رَبِّهِ وَنَهَى النَّفْسَ عَنِ الْهَوَىٰ فَإِنَّ الْجَنَّةَ هِيَ الْمَأْوَىٰ

“Dan adapun orang-orang yang takut kepada kebesaran Robb-nya dan menahan diri dari keinginan hawa nafsunya, maka sesungguhnya surgalah tempat tinggal(nya).

[QS. An-Naaziyaat ; 79 : 40-41]

Semoga اللّـﮧ merizkikan kepada kita rasa takut kepada-Nya…rasa takut yang benar dan bukan rasa takut yang terucap di lisan namun didustakan oleh perbuatan..rasa takut yang membuat kita mengagungkan اللّـﮧ dan syari’at-Nya..rasa takut yang mendorong kita untuk bersegera memohon ampun dan bertaubat kepada-Nya…rasa takut yang membuat kita tak meremehkan dosa apalagi sengaja melanggar larangan-Nya..rasa takut yang membuat air mata berlinang dan hati gemetar..rasa takut yang membuat hati semakin penuh harap dan cinta kepada اللّـﮧ yang tidak ada sekutu bagi-Nya..rasa takut yang membuat kita mendapatkan Surga dan keridhoan-Nya..

آميــــــــــــــــــــن يَا رَبَّ العَالَمِينْ

Wa shollallohu wa sallama ‘alaa Nabiyyina Muhammad

– – – – – •(*)•- – – – –

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan link kajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter yang Anda miliki. Semoga Allah Subhaanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.