Ust. Djazuli, حفظه الله
Sebentar lagi kita semua akan memilih wakil & pemimpin kita secara langsung..
Namun ada hal yang patut untuk dicermati, bahwa wakil rakyat & pemimpin yang ideal bagi kaum muslimin bukan hanya karena faktor memanfaatkan suara atau tidak..
Justru pengaruh hal tersebut tidak begitu besar & signifikan..
Siapa yang memahami masalah tersebut dengan baik?
Siapa lagi kalau bukan para ulama yang merupakan lentera hati manusia..
Ada banyak hal memberi pengaruh lebih besar tuk memiliki pemimpin & wakil rakyat yang sesuai dengan harapan kaum muslimin ( ahlus sunnah)
1. Amal perbuatan kita, ternyata Allah telah menetapkan bahwa kualitas pemimpin itu adalah hasil dari amal kita..
amal yang baik akan melahirkan pemimpin yang jujur & amanah lalu amal yang buruk memunculkan pemimpin yang dholim, kerap ingkar janji lagi khianat
Allh berfirman,”Dan demikianlah kami hadirkan pemimpin yang dholim ditengah rakyat yang dholim, akibat dari dosa mereka” Al-‘An’am-129
2. Banyak berdoa diwaktu & ditempat mustajab, khususnya di 1/3 malam yang terakhir, banyaklah memohon kepada Allah disaat itu, agar Allah memberi kita semua pemimpin yang bertakwa!
Berkata Ibnul Qoyyim,
“Jangan remehkan perkara doa, justru doa merupakan sebab yang memberi pengaruh terbesar terhadap hasil ikhtiar, dan tidak heran bila Rasul shallallahu ‘alai wasallam hingga bersabda,”Tidak ada yang dapat merubah takdira kecuali doa” HR.Tirmidzi
3.Mengikuti bimbingan & fatwa ulama, jangan semua berbicara & berijtihad, sebab ilmu, jauh dari emosi dan rasa takut kepada Allah lah yang membuat seseorang layak berbicara, apalagi dalam perkara besar & berkaitan dengan hajat hidup kaum muslimin.
Untuk itu Allah berfirman,”Dan apabila datang kepada mereka suatu berita tentang keamanan ataupun ketakutan, mereka lalu menyiarkannya. Dan kalau lah mereka menyerahkannya kepada Rasul & para ulama diantara mereka tentulah orang2 yang ingin mengetahui kebenarannya ( akan dapat) mengetahuinya dari mereka.” An-Nisaa’:83
Ya Allah karuniakanlah kami pemimpin yang sesuai dengan harapan kaum muslimin!
– – – – – •(*)•- – – – –