Ust. Ahmad Zainuddin, Lc حفظه الله تعالى
Dalam surat al kahfi terdapat 4 kisah.
Pertama, kisah ashabul kahfi atau para pemuda yang bersembunyi di goa untuk menyelamatkan agamanya.
Kedua, kisah 2 orang pemilik kebun, satu beriman dan satunya kafir.
Ketiga, kisah Nabi Musa dan Nabi Khidir.
Ke empat adalah kisah ya’juj wa ma’juj.
Banyak faidah dan pelajaran yang banyak diambil dari surat al kahfi. Diantaranya, Allah menunjukkan kuasanya untuk menjaga para pemuda yang ingin menjaga agamanya tertidur selama 309 tahun di dalam goa. Maka, Jika kita yakin bahwa Allah maha kuasa, jangan pernah kita berpaling dari Allah.
Diantara pelajaran adalah dahsyatnya kekuatan doa. Betapa Allah memberikan jalan dan menjaga para pemuda dengan penjagaan yang sedemikian dahsyat setelah sebelumnya mereka berdoa meminta kepada Allah.
Pelajaran apa lagi yang perlu kita renungi dari surat al kahfi ini ? Bagaimana kisah 2 orang pemilik kebun ? pelajaran apa yang ada padanya? Bagaimana kisah selanjutnya?
Simak penjelasan Ustadz Ahmad Zainuddin, Lc حفظه الله تعالى
Klik:
http://www.salamdakwah.com/videos-detail/faidah-surat-al-kahfi-2.html
– – – – – •(*)•- – – – –