756. BBG Al Ilmu – 199
Tanya:
Mau bertanya:
1. Di masjid lingkungan rumahku sedang Direnov dibagian dalamnya, terpaksa Sholatnya diteras masjid. Apakah tetap membaca Doa masuk / keluar masjid atau tidak? Diteras bukan dihalaman.
2. Misal kita beli t-shirt bertuliskan Arab, bagaimana cara kita mencucinya bila tidak mempunyai Mesin Cuci? Apakah tidak mengapa bila dibawa ke kamar mandi untuk dicuci manual?
Jawab:
Ust. Irfan Helmi, حفظه الله
1. Jika teras tersebut termasuk diwakafkan sebagai masjid maka berlaku syariat doa masuk/keluar masjid.
Sebaliknya, jika tidak termasuk diwakafkan sebagai masjid maka tidak berlaku syariat doa masuk/keluar masjid.
2. Jika bukan ayat Al Qur’an atau semisalnya, tidak mengapa insya-Allah.
والله أعلم بالصواب
»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶