Renungan Hadits…

Dulu Ketika membaca hadits bahwa setiap harinya anggota tubuh mewanti wanti lisan dan berkata, “Bertakwalah kamu kepada Allah, jika kamu lurus kamipun akan ikut lurus dan jika kamu bengkok, maka kamipun akan ikut bengkok.”

Saya sempat bingung dengan maksudnya.. tetapi setelah membaca firman Allah ta’ala:

ياأيها الذين ءامنوا اتقوا الله وقولوا قولا سديدايصلح لكم أعمالكم ويغفر لكم ذنوبكم

“Hai orang orang yang beriman bertaqwalah kepada Allah dan ucapkanlah perkataan yang lurus, niscaya Allah akan memperbaiki amalmu dan mengampuni dosa dosamu.”

Baru saya faham bahwa menjaga lisan sebab terjaganya amal anggota badan bahkan mendatangkan ampunan Allah Ta’ala.
Berarti orang yang tidak dapat menjaga lisannya, tidak akan dapat menjaga amalnya. Subhanallah !

Yunus bin Ubaid rahimahullah berkata:

“Tidaklah seorang manusiapun yang selalu menjaga lisannya kecuali aku melihat kesalehan pada semua amalnya.”

(Sifatushofwah 3/217)

Abu Yahya Badrusalam, حفظه الله تعالى

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan link kajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter yang Anda miliki. Semoga Allah Subhaanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.