SELASA SIANG – 12 DZULHIJJAH 1443 / 12 JULI 2022
.
alhamdulillah.. alladzii bini’matihi tatimmush-shoolihaat.. dengan pertolongan Allah, kami AKHIRI program wakaf kali ini..
.
Rekening terus terbuka dan dana partisipasi yang tersisa dari program ini dan dana yang masuk setelah berakhirnya program ini insyaa Allah akan dialokasikan dan dilaporkan di program wakaf berikutnya insyaa Allah, yaitu 2 Sumur Bor wakaf di 2 dusun dan lahan wakaf untuk masjid Tahap 6..
.
Jazaakumullahu khoyron wa baarokallahu fiikum kepada para muhsinin/muhsinah/donatur yang telah dengan ikhlas karena Allah berpartisipasi dengan sebagian hartanya, semoga menjadi amal jariyah dan naungan kelak dihari dimana tiada naungan selain naungan Allah Ta’ala..
.
===================================
.
alhamdulillah.. wash-sholaatu wassalaamu ‘alaa Rosulillah
.
● Dalam HR. al-Bazzar (lihat Shohihul Jami’, no. 3602), Nabi shollallahu ‘alayhi wa sallam bersabda, ‘Ada tujuh hal yang pahalanya akan tetap mengalir bagi seorang hamba padahal dia sudah terbaring dalam kuburnya setelah wafatnya (yaitu) :
1️⃣ Orang yang yang mengajarkan suatu ilmu,
2️⃣ Mengalirkan sungai
3️⃣ Menggali sumur
4️⃣ Menanamkan kurma
5️⃣ Membangun masjid
6️⃣ Mewariskan mushaf atau
7️⃣ Meninggalkan anak yang memohonkan ampun buatnya setelah dia meninggal.
===================================
.
SUDAH SELESAI. Dengan memohon izin Allah, terbuka kembali kesempatan untuk berpartisipasi dalam program 3 sumur bor, pembebasan lahan dan pembangunan pondok tahfizh dan pembebasan lahan masjid di bulan harom Dzulqo’dah ini.
.
===================================
.
1️⃣ Sumur Bor – Masjid Al Ijtihad – Ds Longseran Barat, Lombok Barat
2️⃣ Sumur Bor – Ds Longseran Timur, Lombok Barat
● Ada sekitar 400 KK Jiwa yang tinggal di Ds Longseran Barat dan sekitar 300 KK di Ds Longseran Timur. Kedua dusun yang bertetanggaan ini kondisinya darurat air bersih, air yang digunakan sehari-hari adalah air yang dialirkan dari sungai yang airnya keruh dan terkadang mambuat kulit gatal-gatal, sementara mata air di hutan sudah habis dialirkan ke dusun-dusun yang lain, qoddarallah wa maa syaa-a fa’al.. Warga sangat berharap adanya bantuan sumur bor di masing-masing dusun untuk mengurangi kesulitan air yang mereka hadapi.
Berdasarkan survey lokasi, kedalaman ke 2 sumur insyaa Allah mencapai 85 meter di masing-masing dusun dan insyaa Allah dilengkapi dengan mesin pompa, toren, filter air dan pipa, Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan..
===================================
.
3️⃣ Sumur Bor – Musholla Al-Hidayah – Ds Genjer Baru, Terara, Lombok Timur
● Saat ini air bersih diambil dari air parit yang disaring namun kurang layak untuk dikonsumsi, qoddarallah wa maa syaa-a fa’al. Sebagian besar warga dusun berprofesi sebagai petani, buruh tani dan buruh lepas, sebagian pedagang dan PNS. Insyaa Allah sumur bor akan dimanfaatkan untuk keperluan ibadah di musholla dan kebutuhan harian warga dusun yang jumlahnya mencapai sekitar 500 KK. Berdasarkan survey lokasi, kedalaman sumur insyaa Allah mencapai 40 meter dan insyaa Allah dilengkapi dengan mesin pompa, toren, filter air dan pipa, Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan..
===================================
4️⃣ Pembebasan lahan dan Pembangunan Rumah Tahfizh – TPQ – Bayan, Lombok Utara
● Ada sekitar 80 santri TPQ dan saat ini mereka meminjam ruangan di sebuah musholla. Dengan adanya bangunan sendiri, insyaa Allah para santri dapat belajar Alqur’an dengan lebih baik lagi. Rosulullah shollallahu ‘alayhi wa sallam bersabda, “Sebaik-baik orang di antara kamu adalah yang mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya (kepada orang lain)..” (HR. Bukhari, no. 4739)
Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan..
===================================
5️⃣ Pembebasan Lahan Masjid Assunnah Timba Gading, Lombok Timur. TAHAP 5
● Ini adalah lanjutan dari program wakaf sebelumnya yang dibagi menjadi beberapa tahap, dan ini adalah tahap ke 5. Berikut ini adalah beberapa keutamaan dari amal jariyah membangun masjid :
● Sebagian besar warga timba gading adalah petani tradisional dan buruh tani yang berpenghasilan menengah ke bawah. Saat ini bangunan yang digunakan sebagai masjid tak lagi mampu menampung jama’ah yang alhamdulillah meningkat saat sholat 5 waktu, sholat Jum’at dan saat menghadiri kajian, sedangkan lokasinya juga tak memungkinkan untuk perluasan sehingga pengurus masjid bersama warga dan jama’ah yang jumlahnya mencapai 1,000 jiwa bermaksud hendak membebaskan sebuah lahan untuk bangunan masjid baru yang bisa menampung jumlah jama’ah, namun qoddarallah terkendala oleh biaya karena kondisi ekonomi warga yang belum memungkinkan. Pelaksana program : Assunnah Peduli.. Semoga Allah memberikan kemudahan..
berikut adalah lokasi sumur dan masjid yang hendak dibebaskan.
.
===================================
➡➡ Dengan demikian, maka total program di atas mencapai Rp. 368 juta, semoga Allah memberikan kemudahan..
BANK SYARIAH INDONESIA (kode bank : 451)
no. rekening : 748 000 9996
an. AL ILMU INFAQ
konfirmasi (tidak wajib) :
0838-0662-4622
jazaakumullahu khoyron kepada para muhsinin/donatur yang telah dengan tulus menyisihkan sebagian hartanya, semoga menjadi amal jariyah.
.
silahkan share ke kerabat, teman, dll karena terdapat juga pahala bagi orang yang menunjukkan jalan kebaikan.
.
Nabi shollallahu ’alaihi wa sallam bersabda:
.من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه.
“Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” [ HR. Muslim no. 1893 ]
.
.
Semoga Allah ‘azza wa Jalla senantiasa mudahkan urusan kita bersama… Aaamiiin
FAQ :
● Menghadiahkan Pahala Sedekah Untuk Teman Karib Yang Sudah Meninggal
● Siapa Saja Dari Ummat Islam Yang Bisa Dihadiahkan Pahala Sedekah..?
● Tentang MASJID dan MUSHOLLA, klik : https://youtu.be/JN2lbD4KMe4