1224. BBG Al Ilmu
Tanya:
Teman ana ada yang mualaf, tapi mendapat pertentangan dari keluarganya. Ibunya aktivis gereja. Dan selalu berkata apakah kamu mau ibu kamu dikafirkan oleh umat islam ? Dan beliau takut kalau ibunya menjadi stress karena keputusan dia memeluk islam ? Apa yang harus dilakukan ?
Jawab:
Ustadz Muhammad Wasitho, Lc, MA حفظه الله تعالى
Bismillah. Hal-hal yang harus ia lakukan dalam keadaan seperti ini ialah:
1. Berupaya untuk sabar dan tegar serta istiqomah di atas agama Islam yang haq.
2. Menguatkan iman dan keyakinan akan kebenaran agama Islam dan batilnya semua agama selain Islam dengan cara bersungguh-sungguh dalam menutut ilmu syar’I yang bersumber dari Al-Qur’an dan As-Sunnah dengan pemahaman yang benar, yaitu pemahaman as-salafus sholih (para sahabat, tabi’in, dan para ulama yang mengikuti jejak mereka dengan baik).
3. Berupaya memahamkan kepada ibunya bahwa agama satu-satunya yang paling diridhoi dan diterima Allah di dunia dan akhirat setelah diutusnya nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam adalah agama Islam. Hal ini senantiasa dilakukan dengan sikap bijak, sabar, dan lemah lembut, serta tanpa mengenal rasa bosan dan putus asa.
4. Banyak berdoa kepada Allah agar ibunya diberi hidayah untuk masuk Islam.
5. Mempergauli ibunya dengan muamalah yang baik, seperti menghormatinya, berbicara kepadanya dengan kata-kata yang sopan, membantunya dengan harta, perbuatan dan pikiran sesuai dengan batas kemampuan.
Mudah-mudahan dengan melakukan kiat-kiat ini, sang ibu atau siapapun yang belum masuk Islam merasa kagum dengan keindahan dan kemuliaan agama Islam serta orang muslim. Dan semoga Allah memberikan hidayah Islam kepada mereka.
أميــــن يــارب العـالــمي
⌣̊┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈⌣̊