Category Archives: Tanya – Jawab

Tj Kapan Menggerakan Jari Saat Tasyahud

52. Tj – 253

Pertanyaan:
Ana mau bertanya Ustadz Ρα∂α saat melakukan Tasyahhud awal ataupun Tasyahhud akhir, saat manakah yg tepat menurut syar’i “Mengangkat jari telunjuk dimulai dari awal ataukah mengangkat jari telunjuk pd saat membaca duakalimahsyahadat”. Bolehkah jari telunjuk melebihi lutut pd saat tasyahhud awwal/akhir?

Jawaban
UST. FUAD HAMZAH BARABA’, LC
Mengangkat jari telunjuk dimulai dari awal tasyahud.

Tj Giro

51. Tj – 271

Pertanyaan:
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
mengenai giro! yg ana ingin tnyakn apakah hukumnya jika giro yg dibuat sdh jatuh tempo kmudian pd saat jatuh tempo dana blm tersedia akhir giro tsb ditolak dan pmegang giro dikenakan biaya tolakan sbsr 125.000 Apakah biaya tolakan tsb masuk kategori riba!!!sukron jazakumullah khair!

Jawaban:
UST. ABDUSSALAM BUSYRO, LC

وَ عَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُ

Arti riba secara etimologi adalah tambahan, jg bs berarti bertambah dan tumbuh.
Berkata Ibnu Qudamah, riba adalah:

الزِّيَادَةُ فِي أَشْيَاءَ مَخْصُوصَةٍ

“Penambahan pada barang dagangan/komoditi tertentu.” (Al Mughni, 7/492).

Dari penjlsan di atas maka penambahan biaya tolakan sbsr 125rb merupakan bentuk riba

Tj Apa Yang Diucapkan Jika Mendapat Pujian ?

50. Tj – 271

Pertanyaan:
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
1. Jika ada orang memuji kita karena penampilan kita atau perbuatan kita, bagaimana sikap kita sesuai sunnah ? Apa yg harus kita ucapkan ?

2. Jika kita sakit dan org mengucapkan syafakallah utk kita, apakah ada doa/ucapan balasan ? (Spt saat bersin, saling mondoakan)

ﺷﻜﺮﺍﹰ

Jawaban:
UST. ABDUSSALAM BUSYRO, LC

وَ عَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُ

1. Kita ucapkan subhanallah atau masyaallah atau tabarokallah dan kita berlindung dr penyakit dgn membaca ‘audzubillah wal ‘ainu haq

2.Tidak ada doa khusus, cukup mengucapkan amin

Tj Doa Khusus Ibu Untuk Anaknya

49. Tj – 199

Pertanyaan:

‘Afwan…apakah ada anjuran
Do’a Ibu kepada ALLAH SWT untuk Kesuksesan Anaknya :

(1) Allahummaj’al aulaadana kulluhum shaalihan wa thaa’atan.. artinya : ya اَللّهُ jadikanlah anak-anakku orang yg shaleh dan ta’at ber ‘ibadah.

(2) wa ummuruhum thowiilan = panjangkanlah umurnya.

(3) war zuqhum waasi’an = luaskan/lapangkan rizkinya.

(4) wa ‘uquuluhum zakiyyan = cerdaskan akalnya.

(5) wa quluubuhum nuuran = dan terangilah kalbunya.

(6) wa ‘uluumuhum katsiiran naafi’an = karuniakan/berikanlah ‘ilmu yg banyak dan bermanfa’at.

(7) wa jasaaduhum shihhatan wa ‘aafiyatan = sehatkanlah jasmaninya.

(8) Birahmatika yaa arhamar raahimiin = dengan rahmat Mu yg pengasih lagi penyayang.

Akan lebih baik dibaca ibu2 setiap habis shalat……;;) Semoga bermanfaat.

Apakah ini masuk perkara yg disunnahkan (membaca doa tersebut diatas), atau hanya karangan (karena ada anjura menunjukkan amalan setiap habis sholat). Jazaakumullah khayran

Jawaban:
Ust. Abu Riyadl, Lc

Tidak ada.

Tj Salah Tafsir Al Baqarah 62 Oleh Kelompok Pluralisme

48. Tj

Pertanyaan:
apakah benar penafsiran Q2-62, bahwa orang Nasrani dan Yahudi, enggak pernah pergi ke Mesjid…tapi juga masuk surga asal mereka beramal saleh. Lalu amal saleh seperti apa yang bisa membawa umat Nasrani dan Yahudi masuk ke dalam surga?

Ayat ini dijadikan sandaran orang2 pluralisme dan liberal Katanya tafsir ayat ini ada di tafsir al misbah. Tafsir yg tepatnya seperti apa ya ?. Mohon pencerahannya berdasarkan dalil yg shohih..

Jawaban:

As Sady berkata, “Ayat ini turun mengenai sahabat-sahabat Salman Al Farisi ketika ia menceritakan tentang mereka kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, ia berkata, “Mereka dahulu shaum, shalat dan beriman kepada engkau, serta mereka bersaksi bahwa engkau akan diutus menjadi nabi” Rasulullah kemudian bersabda, “Wahai Salman, mereka sesungguhnya ahli neraka.” Hal ini membuat hati Salman menjadi resah. Maka Allah menurunkan ayat ini.

Maka berimannya orang Yahudi adalah berpegang teguh terhadap Taurat dan sunnah nabi Musa ‘alaihissalam sampai datang nabi Isa. Ketika datang nabi Isa, orang yang masih berpegang kepada Taurat dan sunnah nabi Musa maka ia binasa. Begitu pula imannya orang Nasrani adalah berpegang teguh terhadap Injil dan syariat nabi Isa adalah iman yang diterima hingga datang nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Orang yang tidak mengikuti nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam dan tidak meninggalkan syariat Isa dan Injil, maka ia binasa.”(Tafsir al Qur`an al Adzim: 1/284)

Hal ini juga ditegaskan dengan sabda Nabi -shallallahu ‘alaihi wa sallam-:

“Demi Yang jiwaku di Tangan-Nya, tidak seorangpun dari umat manusia yang mendengarku; Yahudi maupun Nasrani, kemudian mati dan tidak beriman dengan ajaran yang aku bawa melainkan dia adalah penghuni neraka.” (HR Muslim)

Untuk lengkapnya, silahkan buka link berikut:

http://muslim.or.id/manhaj/pluralisme-agama-trend-pemikiran-semua-agama-adalah-sama.html

Tj Antara Ahlul Fiqh Dan Ahlul Atsar

47. Tj – 405

Pertanyaan:

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه

Afwan, ana ingin bertanya, apakah ahlul atsar bisa disebut sebagai ahlul figh, dan ahlul figh disebut sebagai ahlul atsar, dan siapa diantara keduanya yang paling banyak tau mengenai dalil2 terkait penetapan hukum? Syukran atas jawabannya, wajazakallahu khairan katsiran.
..
وَالسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُهُ

Jawaban:
Ust. Rochmad Supriyadi LC

وَعَلَيْكُمْ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه.
Ke 2 nya sama. Mereka nama lain dari ulama. Yang mereka tau benar tentang dalil/atsar/fikih

Tj Hukum Mengantar Jenazah Orang Kafir

46. Tj – 5

Pertanyaan:
Assalaamu’alaikum, ada pertanyaan dari teman kami sbg berikut : “apa hukumnya seorang muslim ikut mengantarkan jenazah seseorang yg dia msh dalam keadaan kafir pada saat meninggal ? Keadaannya hanya mengantarkan tanpa ikut mendo’akan atau mengaminkan do’a. Apakah hal tsb dibolehkan ?”

Jawab :
Ust Rochmad Supriyadi LC .

وَعَلَيْكُمْ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه.
Tdk ada riwayat dari nabi صلى الله عليه وسلم melakukan takziyah pada kaum kafir. Demikiyan para sahabat dan tabi’in. Dari sini bisa di simpulkan hal ini dilarang.

Tj Membaca Shadaqallahul ‘Adzlm

45. Tj

Pertanyaan:
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُ.
Maaf Ana, mau tanya ustadz
apa hukumnya membaca shadaqallahul adzlm setelah membaca al-qur’an

Jawab:
Ust Rohmad Supriyadi LC

وَعَلَيْكُمْ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه.

Perkara itu tidak di perintah /di contohkan nabi صلى الله عليه وسلم dan para sahabat.
Maka tidak perlu di lakukan. Kalau di lakukan maka dosa.

Tj Syubhat Yang Diarahkan Ke Salaf

44. Tj – 251

Pertanyaan:

Assalamualaykum warahmatullah.. Ana mau bertanya, ada orang yg melontarkan syubhat terhadap saudi, dengan mencatut hadits riwayat muslim no 5161 yaitu “kalian akan perangi jazirah arab dan Allah beri kemenangan. Kemudian bangsa persia dan Allah beri kalian kemenangan kemudian kalian perangin rum dan Allah beri kalian kemenangan..”
Lalu orang itu melontarkan syubhat bahwa saudi skrng kebanyakan salafi wahabi maka salafi wahabi lah diperangi imam al-mahdi.. Bagaimana menjawab syubhat ini ustadz?

Jawaban:
Ust. Fuad Hamzah Baraba’ LC

Tdk ada satu dalilpun bahwa Чαπƍ dimaksud adalah salafi wahabi.

Tj Memisahkan Diri Dari Jama’ah Dan Shalat Berdua Bersama Wanita Bukan Mahram

43. Tj – 405 :

Pertanyaan:
Assalamu’alaikum. Ada pertanyaan sbb:

1. Ada seorang ikwan yg tidak mau shalat berjama’ah di kampungnya. Alasannya karena imam shalat tidak menguasai bacaan serta tidak tumakninah. Dia merasa lebih khusyuk jika shalat sendirian di rumahnya. Kemungkinan utk mengganti imam sgt kecil krena biasanya di masjid kampung2 pelosok imam ditunjuk berdasar usia, bukan keilmuannya. Apakah sikap ikhwan yg tidak mau shalat berjamaah ini dibenarkan?

2. Ada seorang ikhwan lain yg menjadi imam di daerahnya. Sygnya kesadaran masy utk shalat berjama’ah msh rendah, terutama saat shalat subuh. Tak jarang ikhwan ini shalat dgn seorang makmum ibu2/nenek2 saja. Sahkah shalat ikhwan ini krena hanya shalat berdua dengan perempuan yg bukan muhrimnya. Jika tidak sah, mk bagaimanakah seharusnya ia bersikap?
Jazakallah khaira atas penjelasannya..
Mohon pencerahanya Ustad.. جَزَاك اللهُ خَيْرًا 🙂

Jawaban:
Ust Rachmat Supriyadi LC

Sholat jamaah adalah wajib. Tidak ada di zaman sahabat yg tidak berjamaah kecuali ia munafik yang di ketahui kenifakannya. Walau keadaan seperti yang di ceritakan, maka tidak menghalangi untuk jamaah di masjid. Disitu peluang untuk memberi nasihat dan arahan bagamana sholat yang benar sesuai sunnah.

Hendaknya tidak putus asa ketika menasehati, dengan berbagai cara dan metode.

– sholat laki-laki dengan wanita sah. Walau bukan mahram. Posisi wanita di belakang.

Tambahan dr tim Tj utk 405:

“Muhrim”: orang yg ber- ihram & menghindari semua larangan ihram sejak miqat umrah/haji, adapun “Mahram” adl orang yg haram dinikahi karena sebab tertentu.

والله أعلم بالصواب